Kutub.id- Rombongan Lillah (Romli) dan Rombongan Ngalap Berkah (Rompah) sudah tak asing lagi terdengar dalam beberapa acara besar NU beserta banom-banomnya. Seperti halnya para rombongan IPPNU Kabupaten Tasikmalaya yang mengikuti serangkaian Kongres ke-19 IPPNU di Jakarta, Jumat-Senin (12-15/08).
Menjadi sebuah hajat besar, kegiatan ini menjadi momentum untuk bertemu pelajar NU dari berbagai daerah.
Kabupaten Tasikmalaya menjadi salah satu yang daerah yang mengikut sertakan kurang lebih 30 orang untuk memeriahkan acara kongres tersebut. Dengan menaiki Bus, rombongan ini juga diikuti oleh pelajar NU di Priangan Timur seperti Kabupaten Ciamis, Kota Tasikmalaya, dan Kabupaten Pangandaran.
Selanjutnya, pemberangkatan dimulai pukul 01.00 WIB dan tiba di arena sekitar pukul 05.00 WIB dan dilanjutkan dengan melaksanakan shalat subuh. Kami pun tak lupa mengabadikan moment dengan berfoto di depan gedung utama. Sebelum acara dimulai kami menyempatkan untuk sarapan pagi serta membuat lingkaran agar lebih afdol dan harmonis bersama para rombongan.
Walaupun ada banyak yang harus dilalui, tapi rombongan bisa ikut memeriahkan acara besar ini. Dalam beberapa moment seminar pun banyak dari kami yang mendapat tempat duduk paling depan sembari mendengarkan nasihat Ketua PBNU, KH Yahya Cholil Staquf bahwa menjadi seseorang yang berprestasi dimulai dengan perjuangan dan keuletannya masing-masing.
“Mereka yang berprestasi itu berjuang sendiri-sendiri, berprestasi karena keunggulan dan keuletan pribadinya masing-masing. Saya berharap, kader-kader IPNU dan IPPNU dapat mencapai prestasi yang tinggi.”
Harapan kami semua, bahwa sebagai generasi muda terpelajar yang ikut dalam rombongan bisa mewujudkan harapan baik tersebut, dan full senyum dalam berkhidmat.
Teks/Foto: Ai Sani
Editor: Renita